Senin, 11 Oktober 2021

PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN

Assalamu'alaikum wr. wb. Nama lengkap Aku Naya Mutiara Kamilah kalian bisa panggil aku Naya. Aku dari kelas XI MIPA 2  di MAN 1 LUBUKLINGGAU

Nah... Jadi guys aku bakal jelaskan apa itu Prakarya dan Kewirausahaa nih, kalian mau taukan?  Okeh deh akan ku jelaskan dibawah ini yang sudah ku cari dari berbagai situs ya :) 



PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN


A.  Prakarya  

Prakarya berasal dari istilah pra dan karya. Di mana pra memiliki makna dan belum, sedangkan karya adalah hasil kerja.

Sehingga bisa didefinasikan prakarya merupakan hasil kerja yang belum jadi atau masih berupa prototipe.

prakarya terdiri dari empat aspek, yaitu Kerajinan, Rekayasa, Budidaya dan Pengolahan. Prakarya memiliki peranan yang sangat penting dalam pengembangan kreatifitas dan mengembangkan menjadi sebuah inovasi baru.

Biasanya bahan yang digunakan untuk prakarya belum tersedia dipasang, biasa memanfaatkan limbah atau barang bekas. Di mana dari bahan bahan tersebut kemudian dirangkat sendiri dengan kreasi dan menarik.


a. Manfaat adanya ilmu Prakarya

Berikut ini manfaatnya. 
  • Menumbuhkan sifar inovatif dan kreatif. 
  • Meningkatkan kemampuan motorik halus anak.
  • Melatih skill atau keterampilan sejak kecil agar berguna bagi masa depan.Melatih anak sebuah kesabaran dan berpikir praktis.
  • Menyeimbangkan otak kanan dan kiri.


b. Tujuan ilmu Prakarya

  • Meningkatkan daya cipta dan Kewirausahaa
  • Memfasilitasi peserta didik mampu berekspresi kreatif melalui keterampilan teknik berkarya ergonomis, teknologi, dan ekonomis.
  • Melatih keterampilan mencipta karya berbasis estetis, artistik, ekosistem, dan teknologi.
  • Melatih memanfaatkan media dan bahan berkarya seni dan teknologi melalui prinsip ergonomis, higienis, tepat-cekat-cepat, ekosistem dan metakognitif.
  • Menghasilkan karya jadi maupun apresiatif yang siap dimanfaatkan dalam kehidupan, maupun bersifat wawasan dan landasan pengembangan appropriative terhadap teknologi yang baru dan teknologi kearifan lokal.


B. Kewirausahaa

Kewirausahaan bisa diartikan sebagai usaha atau bisnis yang dimulai dengan berani.

Menurut salah satu ahli ekonomi dunia yakni Thomas Zimmerer, kewirausahaan adalah proses untuk menerapkan kreativitas dan inovasi sehingga dapat mengatasi masalah yang ada dan dapat menjadi peluang bisnis. 

sehingga, pengertian kewirausahaan adalah proses untuk mengidentifikasi segala masalah dalam kehidupan dan mengembangkannya untuk menemukan solusi yang tepat sehingga dapat mewujudkan visi dan misi hidup.

Dalam menjalankan usaha, terdapat berbagai macam faktor yang bisa menentukan kesuksesan usaha tersebut, yakni modal, tenggang waktu, risiko, serta sumber daya yang digunakan untuk menghasilkan sesuatu dalam proses menjalankan usaha.


a. Tujuan Kewirausahaa

Beberapa tujuan berwirausaha tersebut adalah sebagai berikut. 

1. Kestabilan finansial

Tujuan kewirausahaan yang utama dan ingin dicapai oleh berbagai macam pengusaha yaitu untuk mencapai kestabilan finansial. Seiring maju dan berkembangnya usaha yang dirintis, pasti keuntungan yang didapatkan juga akan stabil. 

2. Meningkatkan kesejahteraan diri dan masyarakat

Salah satu tujuan menjalankan wirausaha selanjutnya yang ingin dicapai oleh setiap pengusaha tentu adalah untuk meningkatkan kesejahteraan diri sendiri dan masyarakat sekitar. Seiring berkembangnya bisnis, hal itu pasti akan menjaring tenaga kerja sehingga angka pengangguran pun semakin rendah.

Selain itu, pengusaha dengan tujuan ingin menjalankan usaha dapat meningkatkan kesejahteraan masyakarakat juga turut berkontribusi dalam perbaikan ekonomi Indonesia. 

3. Menguasai pasar

Jika usaha kamu semakin besar dan berkembang, pencapaian yang ingin diraih setiap pengusaha sebagai tujuan kewirausahaan selanjutnya adalah untuk menguasai pasar.

Jika bisnis kam sudah berkembang dan stabil serta dikenal banyak orang, maka bisnis kamu pun dapat menguasai pasar sehingga kamu akan memiliki konsumen tetap. Namun, kamu harus tetap melakukan inovasi agar bisnis kamu tetap menjadi pilihan pertama dan tidak mudah digeser oleh bisnis lain yang serupa. 


4. Menularkan semangat wirausaha

Tujuan berwirausaha selanjutnya adalah untuk menularkan semangat wirausaha kepada orang lain terutama pebisnis muda yang membutuhkan motivasi.

Seorang wirausahawan bisa membagi ide-ide dan ilmu yang dimiliki kepada orang lain melalui seminar motivasi atau talkshow. Ingat, ilmu adalah sesuatu yang berharga dan patut untuk dibagikan untuk membantu sesama.


b. Ciri-ciri Kewirausahaa

1  Berani Bermimpi Besar

Berbeda dari orang lain yang memiliki mimpi biasa-biasa saja, seorang wirausahawan harus memiliki mimpi besar yang out of the box dan berani untuk berpikir anti-mainstream untuk mencapai mimpi mereka tersebut.

Sifat yang dimiliki seorang wirausahawan ini juga digambarkan dengan kemampuan dan keberanian untuk mengambil risiko dan keluar dari zona nyaman sebelum mencoba suatu usaha tanpa takut akan risiko kerugian

2. Kemampuan Analisis Pasar

Sebelum memulai usaha, seorang wirausahawan tentu harus mampu menentukan produk atau jasa apa yang ingin mereka tawarkan. Mereka juga harus melakukan riset terlebih dahulu untuk menemukan peluang usaha apa yang tepat dan bisa laku di pasaran.

Oleh karena itu, seorang wirausahawan harus memiliki kemampuan analisis pasar yang baik sebagai salah satu jiwa pengusaha sejati.

Seorang wirausahawan juga harus memperhitungkan segala macam risiko, mulai dari persaingan, untung rugi, hingga nilai jual barang atau jasa yang ingin mereka tawarkan. Contohnya seperti mengenali tren kekinian yang sedang banyak disukai oleh pelanggan, kemudian lihat kesempatan untuk memulai usaha sejenis di lokasi yang cukup ramai.


3. Berjiwa Pemimpin 

Seorang wirausahawan harus memiliki jiwa pemimpin untuk mengambil segala keputusan dengan tepat dan cepat sehingga tidak memerlukan bantuan orang lain untuk sekedar mengambil keputusan. Apalagi, wirausahawan juga harus bisa memimpin pegawai dan bawahannya, sehingga jiwa pemimpin sangatlah dibutuhkan untuk mewujudkan bisnis yang sukses.

Selain itu, seseorang yang memiliki jiwa pemimpin juga harus tegas dan tidak konsumtif agar bisnis yang tengah dirintis bisa berkembang dengan maksimal dengan keuntungan yang dijadikan sebagai modal.
 

4. Disiplin

Salah satu hal terpenting yang dibutuhkan dalam berwirausaha adalah disiplin dalam memenuhi segala macam target dan segala macam aturan yang diperlukan untuk mencapai tujuan. Disiplin ini bisa diwujudkan dalam banyak hal, seperti disiplin waktu, disiplin dalam keuangan, dan disiplin dalam berbagai hal lainnya.

Tanpa kedisiplinan, waktu, tenaga dan uang kamu pasti akan terbuang percuma dan usaha kamu tidak akan berjalan semestinya. 


5. Konsisten terhadap Keputusan

Menjalankan usaha membutuhkan konsistensi yang tinggi dalam menjalankan keputusan yang dibuat. Tanpa konsistensi, pasti keputusan yang dibuat bisa berubah-ubah dan malah tidak berdampak baik bagi bisnis kamu.

Pastikan kamu mengambil keputusan dengan melakukan perhitungan serta pertimbangan antara keuntungan dan kerugian serta risiko yang bisa timbul akibat adanya keputusan tersebut. Dengan menerapkan keputusan dengan konsisten, hasil yang didapatkan pun pasti akan semakin baik dan maksimal dalam mencapai tujuan. 


Nah, jadi begitu guys pengertian dari Prakarya dan Kewirausahaa. Wah, bagaimana bermanfaat banget ya untuk kita!  Ternyata berguna sekali nih untuk teman-teman yang mau membuka usaha sejak dini, boleh banget buat teman-teman yang ga mau jadi beban keluarga hahah... 
Ga deh Jangan sampai yang gusy semoga kalian yang baca blog ini bisa mencapai cita-cita yang diimpikan aamiin.... Maaf kalau ada salah kata dan Terimakasih atas koreksinya juga perhatiannya, aku akhiri waalaikumsalam wr. wb. Teman-teman ;D














PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN

Assalamu'alaikum wr. wb. Nama lengkap Aku Naya Mutiara Kamilah kalian bisa panggil aku Naya. Aku dari kelas XI MIPA 2  di MAN 1 LUBUKLIN...